PAWON PURBA NGLANGGERAN, MENIKMATI KEINDAHAN DESA SEKALIGUS KULINER UNIKNYA
Ada yang baru di Desa Wisata Nglanggeran Lebaran tahun ini, sebuah tempat makan yang unik dengan view langsung Gunung Api Purba Nglanggeran dan terasiring sawah. Dibuka diawal Ramadhan tahun 2019 ini tepatnya sehari sebelum puasa yaitu tanggal 5 Mei 2019 jadi masih sangat baru dan kini lagi Ngehits.
Foto by Nafisa Cahayani
Dimana lokasinya kok bagus banget?
Gampang nyari lokasinya, berjarak kira-kira 500 meter dari Pintu Masuk Gunung Api Purba Nglanggeran, arah menuju Soto Mbak Djam yang sudah sangat terkenal soto legendarisnya. Diseberang sawah akan kelihatan rumah limasan nah disitu sudah. Kalau bingung bisa tanya petugas jaga loket atau masyarakat setempat pasti akan dibantu.
Apasih yang Beda dengan Rumah Makan Lainnya?
Pertama, lokasi ini sangat nyaman, karena dikonsep tempat makan sekaligus lokasi nongkrong dengan view yang memanjakan mata, kedua makanan yang disajikan merupakan makanan khas Desa khususnya di Gunungkidul. Ada menu nasi merah sayur Lombok ijo, tempe garit, sambel bawang, trancam, sayur daun papaya, dll. Untuk Minumannya ada Es Tape Ketan, Kopi, Es Teh, Es Jeruk, dll.
Ketiga, ada kerupuk unik yang sudah hampir hilang dari peredaran pasar akan tersedia disini, kalau jaman kecil dulu sering disebut dengan Kerupuk Rosok. Kerupuk dengan rasa khas adin-asin manis yang didapat saat menukarkan rosok kepada tukang rosok keliling, kalian musti nyobain hehe bisa kayak mengenang masa kecil bagi saya, mungkin kalian juga.
Keempat, menjadi beda karena jarang di Desa koneksi internetnya lancar, fasilitas wifi ini free bisa digunakan, layanan Fiber Optik dari Telkom sudah masuk di Desa kami, jadi sangat membantu koneksi internet untuk bisa tetap bekerja atau terkoneksi dengan orang terdekat kita. Sebenernya masih banyak lagi, silakan datang dan tambahkan lagi ya
Jam berapa Bukanya? Contak Personnya ada?
Setiap Hari Selasa-Minggu Buka jam 09.00-21.00 WIB dan hari Senin libur ya. Contak Person : 082221043237
Apakah Kendaraan bisa sampai lokasi?
Iya bisa, sepeda motor, mobil, elf dan bus medium bisa masuk lokasi. Untuk Bus Besar belum bisa ya. Jadi bisa koordinasi untuk bisa dijemput saat parkir di Parkiran Gunung Api Purba.
Komentar
Posting Komentar